Pengertian Proposal | Proposal Food Festival

PROPOSAL FOOD FESTIVAL


Tidak semua orang bisa dengan mudah membuat proposal dan mengajukannya kepada pihak yang dituju hingga mendapat hasil sesuai dengan yang diharapkan. Yang terjadi justru kebanyakan orang hanya mampu membuat konsep rencana atau program, tanpa bisa menjabarkannya ke dalam sebuah proposal. Padahal, proposal merupakahan langkah awal menuju sebuah kesuksesan. Ibaratnya, proposal merupakan pintu gerbang untuk meraih tujuan yang sudah direncanakan sebelumnya.

Hal paling utama yang harus diperhatikan dalam membuat proposal adalah sifat "menjual" dari proposal itu sendiri. Artinya, proposal yang dibuat harus bisa mempengaruhi orang, lembaga, atau pihak yang dituju, agar mereka mau menerima dan menyetujui hal-hal yang dijelaskan dalam proposal. Oleh sebab itu, proposal harus dibuat benar-benar menarik dan memikat. 

Pengertian Proposal


Kata proposal berasal dari bahasa Inggris, yaitu proposal yang berarti pengajuan atau permohonan. Asal katanya adalah to propose (mengajukan). Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa proposal merupakan suatu bentuk pengajuan penawaran, baik berupa ide, gagasan, pemikiran, maupun rencana kepada pihak lain untuk mendapatkan dukungan, izin, persetujuan, dana, dan lain sebagainya (Hariwijaya, 2005: 12-13)

Sebagai contoh proposal pengajuan dana yang isinya rencana pembuatan suatu program atau kegiatan yang dananya didapat atau diperoleh dari lembaga donor, baik swasta maupun pemerintah. Tentunya, di dalam proposal tersebut dijelaskan hal-hal yang meyakinkan pihak lembaga donor agar bersedia mengucurkan bantuan dana untuk program atau kegiatan tersebut.

Proposal juga bisa diajukan untuk mendapatkan persetujuan mengenai kegiatan yang akan dibuat. Misalnya, proposal rencana penelitian yang diajukan mahasiswa kepada pimpinan fakultas. Proposal seperti ini tentunya berisi hal-hal yang meyakinkan pimpnan fakultas untuk menyetujui penelitian yang akan dilaksanakan. Setelah disetujui oleh pihak fakultas dan ditentukan siapa pembimbing skripsi/tesis/disertasinya, penelitian baru bisa dilakukan. 

Proposal merupakan entry point (pintu masuk) untuk meraih kesuksesan di masa depan. Proposal yang berhasil diterima oleh pihak yang berkepentingan menandakan telah terbukanya harapan untuk melakukan suatu program, usaha, atau kegiatan yang direncanakan.
Dengan kata lain, proposal merupakan "kunci" pembuka kesuksesan, tinggal bagaimana menjalankan apa yang telah direncanakan dalam proposal tersebut.

Berikut adalah Contoh Susunan Proposal Kren.























Postingan populer dari blog ini